Kata Kata Motivasi: Jangan Menyerah Kala Sedih

Saat sesuatu hal menerpamu dan membuatmu merasa sedih dan tak bahagia, jangan pernah menyerah.

Memang benar, sampai kapanpun kamu tidak akan pernah bisa mengendalikan dunia. Kamu tak memiliki kekuatan untuk melakukan itu. Setiap hal yang terjadi tentu diluar kendali kita.

Satu hal yang harus kamu ketahui, bahwa kehidupanmu layak untuk kamu perjuangkan. Bagaimanapun keadaanya, kamu harus berusaha bertahan disana.

Nah, dalam artikel ini, terdapat beberapa kata motivasi yang dibuat untuk memberimu dukungan agar kamu semangat menjalani kehidupan. Berikut ini beberapa kutipan motivasi:

Kuatkan Tekadmu

"Jika kamu mulai lelah dengan beban berat yang kamu junjung, beristirahtlah dan jangan menyerah. Melepaskan lelahmu namun bukan untuk berhenti. Kuatkan tekadmu dan berjuanglah lagi."

Ketika kamu lelah, lepaskan sejenak bebanmu dan tenangkan dirimu. Terkadang kamu perlu istirahat untuk melanjutkan lagi menuju jalan yang kau tempuh. Karena jalanmu masih panjang, kumpulkan semua tenagamu untuk dapat berada diujung sana.

Bakar tekadmu, sebab, orang yang paling sulit dikalahkan adalah mereka yang bertekad tinggi. Bertahanlah ketika itu mulai memberatkanmu dalam melangkah.

"Yang membedakan satu orang dengan yang lain adalah bagaimana ia berjuang dan bagaimana ia bertahan dalam kesulitan."

Mungkin hari-harimu suatu saat nanti akan menemukan masa-masa sulit. Setiap orang akan menemui masa seperti itu. Yang membedakan ialah bagaimana ia bertahan disana dan berjuang untuk keluar dari sana.

Semua orang mengalami masalah, tidak terkecuali kamu. Jika kamu sekarang ini berada dikeadaan itu, kuatkan tekadmu untuk bertahan. Jangan menyerah kawan. Sesulit apapun, itu semua pasti akan terlewati, asalkan kamu tidak berhenti melangkah.

Jangan Ragu

"Kehidupan itu akan selalu terkait dengan pilihan. Jika hatimu mulai ragu untuk menetapkan, jangan ragu. Percayalah pada dirimu sepenuhnya."

Suatu waktu, kamu akan dihadapkan permasalahan dalam hidup dimana kamu harus memutuskan langkah yang tepat untuk kamu ambil.

Jika kamu mulai meragukan dirimu atas keputusan yang kamu buat, jangan ragu. Mantapkan hatimu, jangan meragukan dirimu sendiri.

Percayalah pada dirimu, dan jangan ragu. Keraguan membuatmu sulit untuk melangkah. Percaya diri memberimu kekuatan serta keyakinan bahwa kamu bisa mengatasi itu.

"Kekuatan terhebat yang pasti dimiliki diri kita itu datang dari dalam diri."

Sebanyak apapun dukungan yang ada disekitarmu, kamulah satu-satunya pendukung terbaik bagi dirimu sendiri.

Kamulah satu-satunya orang yang paling bisa menguatkan. Tidak ada yang lain selain kamu. Jangan pernah ragu dengan semua kemampuan yang kamu miliki. Kamu adalah hal hebat yang harus kamu tunjukkan kepada dunia.

Yang paling dekat denganmu adalah dirimu. Dan semua keputusan dalam hidup ada ditanganmu. Jadi, jangan pernah ragu pada diri sendiri. Percayalah pada dirimu dengan kepercayaan sepenuhnya.

Kesimpulan

Ketika kamu ingin mencapai apa yang paling kamu impikan, bulatkan tekadmu. Nyalakan asamu dan berkerja keraslah. Jangan pernah menyerah jika menemui kegagalan. Jika kamu gagal pada kesempatan ini, ulangi lagi. Buat strategi baru, lalu kuatkan tekadmu dan bergeraklah maju.

Dan ketika kamu menemukan sepercik keraguan atas kemampuanmu disana, percaya dirilah. Jangan ragu pada dirimu dan jangan pernah kamu berhenti untuk menyerah pada keadaan.

Harap Diperhatikan! Situs ini menggunakan cookies. Dengan mengunjungi situs ini, Anda setuju atas penggunaan cookies pada situs ini. Untuk informasi lebih detail silahkan Anda baca kebijakan privasi dan penggunaan cookies situs kami.