Kata Kata Rindu Suami: Ungkapan Perasaan Kangen Ketika LDR

Merindukan seseorang yang paling kita cintai adalah hal yang memberatkan. Terkadang, saking rasa rindu itu telah terbendung dan mulai membesar, air mata mulai menetes.

Jika kamu saat ini sedang LDR dengan suamimu, untuk mengobati rasa kangen ke suami tercinta boleh jadi bisa dengan mengirimi dia sebuah ucapan rindu.

Nah, pada postingan ini, saya telah membuat beberapa kata rindu untuk suami yang bisa kamu simpan untuk kamu kirimkan kepadanya agar dia tahu betapa besar rasa kangen kamu kepada suamimu tercinta yang kini jauh disana.

Berikut ini beberapa kutipan kata rindu buat suami disana:

Kamulah Satu-satunya

"Jangan berpikir bahwa menahan rindu itu mudah, aku merindukanmu hingga air menetes dengan sendirinya dari mata indahku yang mulai menggenanginya."

Kutipan tersebut memiliki makna tentang seseorang yang sangat rindu dengan suaminya bahkan hingga air matanya menetes. Perempuan ini sudah tidak lagi bisa membendung rasa rindu terhadap suami tercintanya.

Cukup berat memang jika orang yang biasa ada disamping kita kini berada jauh disana. Jika kamu sedang rindu suami, kamu bisa simpan kata rindu itu untuk kamu kirim kepadanya.

"Ada banyak hal yang aku lakukan sebagai aktivitas keseharianku. Namun ketika kamu tak ada, kamulah satu-satunya yang berada dibenakku setiap waktu."

Seorang istri memang memiliki kebiasaan beraktivitas yang cukup padat setiap hari. Menyelesaikan pekerjaan rumah cukup melelahkan, terlebih itu dilakukannya sendiri.

Pada kutipan tersebut, menjelaskan sebuah perasaan rindu seorang istri kepada suaminya yang teramat dalam.

Meski dalam aktivitas yang dikerjakannya begitu padat, namun ia terbayang suaminya yang kini berada jauh darinya karena suatu alasan pekerjaan.

Jika kamu berada dalam keadaan yang sama, mungkin kutipan itu cocok untuk kamu sampaikan kepada suami tercinta sebagai kata-kata rindu untuknya. Sehingga ia tahu bahwa kamu benar-benar ingin segera bertemu dengannya.

Kuharap Kamu Baik-baik Saja

"Bunga yang kamu beri kini mulai layu secara perlahan sayang. Ingin mendengar kabarmu hari ini dan perasaan rindu dihatiku pun mulai menggebu. Tidak ada yang bisa kuperbuat selain berharap kamu baik-baik saja disana."

Untuk yang ini, memiliki arti tentang sebuah perasaan seorang istri yang merindukan suaminya tercinta dengan harapan kabarnya baik-baik saja disana.

Tentu saja, setiap istri akan mengkhawatirkan keadaan suami yang keberadaannya jauh darinya. Jika memungkinkan, kamu pun bisa mengirimkan ini sembari mendoakan sang suami yang sedang mencari nafkah disana.

Tidak ada yang paling aku harapakan melainkan kamu yang baik-baik disana. Kamulah satu-satunya yang paling kutunggu dengan keadaan paling baik untuk segera pulang sayang.

Ketika keharusan akan tugas pekerjaan dikantor untuk bertugas diluar kota memang tidak bisa untuk ditolak. Bila suamimu kini sedang mengemban tugas disana, mungkin kutipan ini bisa mewakili perasaan rindumu kepada dia yang paling kamu cinta.

Seorang istri yang baik pasti akan mendoakan suaminya yang berada jauh darinya. Selain kamu kirimkan kata rindu ini untuknya, doakanlah dia agar baik-baik saja disana.

Kesimpulan

Merindukan orang yang paling kita cintai memang cukup berat untuk menahannya. Sebab, satu-satunya orang yang kita cintai berada jauh disana. Ketika kerinduan itu semakin mendalam, rasa ingin berjumpa dengannya amatlah begitu besar.

Jarak memang membentang dan memisahkan antara kamu dan dia. Namun, hati tetap setia. Doakan saja kebaikan untuknya, minta kepada Tuhan YME agar melindunginya semoga dia baik-baik saja disana.

Harap Diperhatikan! Situs ini menggunakan cookies. Dengan mengunjungi situs ini, Anda setuju atas penggunaan cookies pada situs ini. Untuk informasi lebih detail silahkan Anda baca kebijakan privasi dan penggunaan cookies situs kami.